Skip to main content

follow us

Cara Membuka Acakan Di Receiver Parabola

Bagi Anda pengguna parabola terkadang ada channel yang langsung diacak atau tidak bisa dibuka hanya blank gelap. Kenapa seperti itu dikarenakan channel yang diacak tidak memiliki izin hak siar diperangkat parabola fta. Bagi Anda yang ingin membuka acakan pastikan Anda sudah memiliki receiver yang mendukung, misalnya Receiver Skynindo HD C01/C02.

Ada banyak jenis acakan untuk menutup hak siar dari TV satelit, diantaranya : BISS, Conax, Cryptoworks, Irdeto, Nagravision, Tongfang, PowerVu, RAS, X-Crypt, dll.

Baca juga: Solusi Siaran AFF 2022 Jika di Acak

Nah disini kita akan membahas tentang cara membuka acakan BISS di Receiver Skynindo HD C01/C02, berhubung Receiver tersebut sudah Support untuk membuka acakan Biss dan PowerVu.

Langsung saja untuk memulai tahapannya :
Kita harus mengetahui dahulu kode Bisskey yang akan kita buka. Untuk mengetahui kode Bissnya kita bisa mencarinya di Web ataupun Forum dan Fanspage Facebook, diantaranya : Forum Satelit & BISS KEY.

Setelah mendapatkan Channel siaran yang ingin dibuka pencet tombol (7788) pada remot Receivernya dan akan keluar Menu seperti gambar diatas:

Setelah muncul menu diatas pencet tombol yang berwarna (Hijau) pada remot untuk memasukkan Bisskeynya.

Masukkan Garis Bujur, Frekuensi, Symbol Rate, Service ID dan BISS KEY nya. Setelah itu pilih OK.

Selamat Mencoba… ^_^

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar