Skip to main content

follow us

Jika RCTI Diacak, Ini Channel TV Alternatif Piala AFC U19 2018

AFC U-19 2018 adalah event yang sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat asia, pertandingan siaran langsung AFC U19 akan diadakan di Indonesia, sebagai tuan rumah kita patut mendukung timnas Indonesia.

RCTI adalah pemegang hak siar di Indonesia yang akan menayangkan pertandingan AFC U 19 2018, namun, biasanya jika pertandingan bola seperti ini tidak bisa dinikmati oleh masyarakat yang menggunakan parabola.

Berikut ini channel tv alternatif yang akan menayangkan pertandingan AFC U19:

1. Fox Sports (Asia)
Bagi anda pengguna televisi berbayar (pay tv) apa saja, bisa menyaksikan Piala AFC U-19 di channel Fox Sports Asia. Channel ini tidak hanya menyiarkan pertandingan Timnas Indonesia, namun juga pertandingan 16 tim lainnya yang akan bersaing untuk memperebutkan gelar juara.

2. VTV (Vietnam)
VTV Vietnam juga sudah resmi mengantongi hak siar Piala AFC U-19. Selain, itu VTV Vietnam juga memegang hak siar Piala AFF 2018 dan Piala AFC 2018 mendatang. Bukan hanya pertandingan yang melibatkan Timnas Vietnam, tapi VTV 6 akan menyiarkan seluruh pertandingan.
Sayangnya, VTV HD 6 yang akan menyiarkan seluruh pertandingan Piala AFC sudah bermigrasi ke Tandberg V3, sehingga channel VTV 6 HD tidak akan bisa disaksikan lagi.

VTV
Satelit: Vinasat 1 (132.0°E)
Frekuensi: 3590
Symbol Rate: 19200
Polaritas: Vertical
Sistem: MPEG4/SD dan MPEG4/HD
Enkripsi: Tandberg


3. BTV (Kamboja)
Meski negaranya tak turut serta di Piala AFC U-19, stasiun televisi asal Kamboja, Bayon TV (BTV), akan menyiarkan Piala AFC U-19. Tak tanggung-tanggung, channel ini akan menyiarkan seluruh pertandingan Piala AFC U-19, termasuk pertandingan Timnas Indonesia.
BTV akan menyiarkan Piala AFC U-19 secara free to air (FTA) di satelit atau parabola. Artinya, BTV tidak akan diacak saat menyiarkan Piala AFC U-19. Namun, BTV hanya terdapat dipita KU Band. Jadi, tidak bisa didapatkan dengan LNB C Band yang umum digunakan.

BTV
Satelit: Laosat 1 (128.5°E)
Frekuensi: 10910
Symbol Rate: 45000
Polaritas: Horizontal
Sistem: MPEG4/SD
Enkripsi: Free To Air (FTA)

4. BBTV Ch 7 (Thailand)
BBTV Ch 7 (Thailand) juga akan ikut ambil bagian menyiarkan Piala AFC U-19. Sayangnya, stasiun televisi milik pemerintah Thailand ini hanya menyiarkan pertandingan yang melibatkan Negeri Gajah Putih saja, itu pun baru disiarkan secara delay saat dinihari, tepatnya pada Pukul 01:30 WIB .

5. FEED
Sebagai salah satu kompetisi internasional, Piala AFC U-19 akan disiarkan televisi dari berbagai negara. Untuk itu channel FEED di Asiasat 5 yang selama ini menjadi sumber dari pemegang hak siar akan menjadi salah satu alternatif terbaik untuk menyaksikan Piala AFC U-19. Frekuensi FEED Piala AFC U-19 di Asiasat 5 baru akan diketahui satu jam sebelum kick off. Ikuti update frekuensi dan biss key FEED Piala AFC U-19 di satelit Asiasat 5 melalui link ini.

Siaran televisi lainnya yang menyiarkan Piala AFC U-19 baru akan diketahui setelah kick off pertandingan pertama. Pantau terus halaman ini. Kami akan merangkum stasiun TV Pemegang Hak Siar Piala AFC U-19, khususnya yang dipancarkan di parabola. Sehingga bisa menjadi alternatif RCTI diacak saat menyiarkan Piala AFC U-19.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar